Saturday, August 10, 2019

Paul Scholes: MU Seharusnya Beli Christian Eriksen!


Legenda Manchester United, Paul Scholes kurang puas dengan aktifitas belanja Manchester United di musim panas ini. Scholes menyebut Setan Merah seharusnya mendatangkan Christian Eriksen dari Tottenham.

Pada musim panas ini, United bergerak cukup aktif dalam belanja pemain. Mereka menghabiskan dana sebesar 145 juta pounds untuk membeli Daniel James, Harry Maguire dan Aaron Wan-Bissaka.

Di beberapa hari terakhir jelang bursa transfer ditutup, MU dirumorkan ingin membeli playmaker baru. Salah satu nama yang dikaitkan dengan setan merah adalah Eriksen yang sudah lima tahun membela Tottenham.

Scholes mengaku bahwa ia ingin melihat pemain Timnas Denmark itu di skuat United. "Saya cukup antusias ketika Christian Eriksen dikaitkan dengan United," ujar sang legenda kepada BBC Sports.

Scholes mengakui bahwa ia mengamati sepak terjang Eriksen selama lima tahun terakhir di Spurs.

Ia mengakui bahwa sang pemain bisa menjadi motor permainan Manchester United yang baru jika ia pindah ke Old Trafford.

Dia bisa membuat perbedaan yang besar di United. Ia bisa menjadi Kevin De Bruyne-nya klub ini, di mana ia bisa membuat peluang dan juga membuat gol." ia menandaskan.

Laporan yang beredar di Inggris mengklaim bahwa Manchester United sebenarnya sudah mencoba untuk mendatangkan Eriksen.

Mereka diberitakan siap membayar mahar transfer sang pemain. Mereka juga siap memberikan bayaran yang besar agar mantan pemain Ajax itu bersedia pindah.

Namun sang pemain diberitakan menolak pindah ke Old Trafford karena ia berjanji tidak akan membela klub Inggris lain selain Tottenham.

Pindah ke Spanyol
Laporan yang beredar juga mengatakan bahwa Eriksen akan pindah ke Spanyol di musim panas ini.

Ia diberitakan akan segera bergabung dengan raksasa Spanyol, Atletico Madrid.

Berikut adalah berita bola yang kami sampaikan , kami dari Agen Judi Online Aman dan Terpercaya . Terima kasih sudah membacanya , semoga bermanfaat bagi kalian semua . 

No comments:

Post a Comment